36 Contoh Kalimat Langsung dan Tidak Langsung berserta Penjelasan Lengkap

PelajaranBahasaIndonesian.blogspot.com - Pengertian dan contoh kalimat langsung dan tidak langsung lengkap – Sebelum kita membahasa dan membuat contoh dari kalimat langsung dan kalimat tak langsung, ada baiknya kita mengerti terlebih dahulu apa yang dimaksud dengan kalimat. Kalimat adalah satuan bahasa terkecil yang mengungkapkan pikiran baik lisan maupun lisan yang memiliki makna. Setiap kalimat biasanya memiliki pola sendiri. Kalimat juga dibedakan menjadi kalimat tunggal dan kalimat majemuk. Selain itu, kalimat juga dibedakan menjadi kalimat langsung dan kalimat tak langsung. Berikut ini akan dibahas lebih khusus yang tentu saja akan kami serta contoh kalimat aktif (langsung) dan contoh kalimat pasif (tidak langsung)

Kalimat langsung adalah kalimat yang merupakan hasil dari kutipan langsung dari sebuah pembicaraan. Kutipan tersebut sama persis dengan apa yang dikatakan oleh si pembicara. Kalimat langsung memiliki ciri-ciri sebagai berikut:

Contoh Kalimat Langsung dan Tidak Langsung berserta Penjelasannya


1. Kalimat langsung yang berupa dialog percakapan dan berurutan, haruslah menggunakan tanda baca titik dua (:) tepat di depan kalimat langsung.
2. Huruf pertama kalimat atau kata yang dipetik haruslah menggunakan huruf kapital.
3. Kalimat petikan dan kalimat pengiring harus dipisahkan menggunakan huruf kapital.
4. Kalimat petikan atau kalimat langsung harus ditandai dengan tanda petik.
5. Kalimat petikan dibacakan dengan sedikit penekanan.

Untuk lebih jelas, perhatikan contoh kalimat langsung berikut ini.

1. Jelita berpesan, “Matikan lampu sebelum pergi ke sekolah.”
2. “Matikan api itu sebelum membakar hutan!” kata Dino.
3. Guru berkata: “Janganlah kita membuang sampah sembarangan, agar tidak mengotori lingkungan.”
4. “Siapakah pemilik mobil mewah keluaran terbaru ini?” tanya Dinda dengan penuh penasaran.
5. “Apa yang akan kamu lakukan saat melihat seorang nenek hendak menyebrang jalan?” tanya ibu guru kepada kami sesaat sebelum memulai pelajarannya.
6. “Ibu harus memasak bubur sebelum nenek pulang” kata ayah, “kalau tidak nenek tidak akan mau makan apapun.”
7. “Dito kamu dipanggil pak guru” kata Doni “kamu diminta untuk menyerahkan tugas yang diberikan olehnya kemarin siang.”
8. Ayah mengatakan, “Teknik sipil adalah jurusan yang bagus untuk masa depan,” padahal kata ibu, “Jurusan pendidikan atau kedokteran itu lebih menjanjikan masa depan yang cemerlang dibandingkan jurusan yang lain.”
9. Dodi berkata, “Mengapa kamu memarahi adik hingga adik menangis?”
10. “Angkat jemuran itu sebelum hujan turun, Rina!” kata ibu.
11. “Cucilah piring itu agar dapur terlihat bersih!” kata kakak tadi pagi.
12. Ayah berpesan, “Pakailah helm kemanapun kamu pergi menggunakan kendaraan bermotor.”
13. “Saat kembali pulang, aku tak mau melihat ada kucing di rumah ini” kata kak Joni “kalau ada kucing dia akan pergi lagi.”
14. Kemarin paman bilang, “Jangan bermain di dekat pohon durian yang buahnya sudah mulai membesar.” 
15. Jika Siska mengatakan, “Kita harus berani  mati demi kebenaran.” Lain halnya dengan Dodit yang berkata, “daripada aku mati lebih baik aku diam saja.”
16. Ibu kepala sekolah berpesan, “Semua anggota OSIS harus bisa menjadi contoh bagi seluruh siswa/ siswi di sekolah kita ini.”
17. “Jangan meninggalkan barang berharga di dalam loker umum ini.” Kata penjaga kolam renang, “karena kehilangan bentuk apapun bukanlah tanggung jawab dari pengelola kolam renang.”
18. “Tugas Bahasa Indonesia harus dikumpulkan paling lambat hari ini pada pukul 2 siang.” Kata Ibu Maryam.
19. “Komputer itu harus dimatikan sebelum ayah pulang”, kata ibu.


Kalimat tak langsung adalah kalimat yang memberitahukan perkataan orang lain dalam bentuk kalimat berita dan disampaikan kepada orang lain. Ciri-ciri kalimat tak langsung adalah sebagai berikut:

1. Kalimat tak langsung memiliki nada atau intonasi yang datar atau tidak memiliki penekanan seperti kalimat langsung.
2. Kalimat tak langsung tidak menggunakan tanda baca petik dua di awal atau di akhir kalimat.
3. Dalam membuat kalimat tak langsung kata ganti orang pertama berubah menjadi kata ganti orang ketiga. Kata ganti orang kedua akan berganti menggunakan kata ganti orang pertama, sedangkan kata ganti jamak orang pertama dan kedua diganti menjadi “kami”, “kita”, dan “mereka”.
4. Kalimat yang disampaikan secara tidak langsung memiliki pesan yang sama tetapi tidak sama persis dengan yang diucapkan oleh seseorang.

Untuk lebih jelas, perhatikan contoh kalimat tak langsung berikut ini.
1. Ayah bertanya apakah kami menyukai lukisan yang dibelikan ibu atau tidak.
2. Jelita telah berjanji akan menemukan kakak Anita yang telah hilang sejak sepekan.
3. Irju meminta kepada ayahnya mainan pesawat yang terpajang di lemari toko di ujung jalan ini.
4. Novan mengatakan bahwa saya harus membantunya menyelesaikan tugas KP paling lambat minggu awal bulan depan.
5. Mawar berkata bahwa kami harus bisa melewati jembatan bambu itu agar bisa menemukan jalan keluar dari hutan ini.
6. Ibu berkata bahwa kita harus saling berbagi dengan siapa saja yang membutuhkan.
7. Deril meminta mereka untuk tetap saling menghargai meskipun ada perbedaan di antara mereka.
8. Novan mengatakan akan mengantarkan kita pulang jika acara pengajian ini hingga larut malam.
9. Ibu guru berkata bahwa kita tidak boleh membuang sampah sembarangan agar lingkungan kita tetap bersih dan terhindar dari bencana.
10. Koko mengatakan bahwa guru adalah pahlawan tampa tanda jasa sepanjang masa.
11. Tadi ibu meminta kita untuk datang ke acara peresmian gedung baru panti asuhan Cinta Kasih nanti malam.
12. Mereka berjanji tidak akan melakukan membolos lagi mulai hari ini.
13. Rico bilang kalau dia akan pergi berpetualang ke pulau Bali saat liburan musim panas datang.
14. Novan mengatakan kalau kita tidak boleh datang ke pesta ulang tahun itu tanpa ada dia.
15. Budi meminta kami untuk membersihkan seluruh ruangan di rumah ini sebelum malam tiba.
16. Natalia bertanya mengapa kita tidak pergi berlibur selama liburan. 
17. Ibu guru bilang kalau nilai kita masih di bawah nilai KKM, kita akan mendapatkan tugas untuk remedial.


Demikian penjelasan Pengertian dan contoh kalimat langsung dan tidak langsung lengkap, diharapkan dari penjelasan dapat memudahkan kalian dalam mengerjakan tugas. Terima kasih sudah membaca artikel ini. Selamat membaca dan belajar.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : 36 Contoh Kalimat Langsung dan Tidak Langsung berserta Penjelasan Lengkap