Contoh Surat Izin Usaha Perdagangan (SIUP) Lengkap

PelajaranBahasaIndonesian.blogspot.com - Contoh Surat Izin Usaha Perdagangan (SIUP) – Setiap hal yang ingin disampaikan haruslah dikomunikasikan dengan baik dan benar. Komunikasi yang baik akan membuat semua hal menjadi lebih baik. Komunikasi yang biasa dilakukan akan adalah komunikasi lisan dan komunikasi tertulis. Komunikasi lisan adalah komunikasi yang dilakukan secara langsung atau bertatap muka dengan lawan bicara tanpa ada penghalang atau perantara. Komunikasi lisan biasanya dilakukan oleh orang-orang yang ingin menyampaikan maksudnya secara langsung. Sementara komunikasi tertulis adalah komunikasi yang dilakukan dalam secarik kertas. Contoh komunikasi tertulis adalah surat. Dengan kata lain, surat adalah alat komunikasi tertulis yang ditulis dalam secarik kertas dengan maksud tertentu yang ditujukan kepada seseorang.

Surat memiliki sistematika yang sama meskipun memiliki jenis yang berbeda. Sistematika yang ada alam sebuah surat adalah kepala, badan, dan kaki surat. Berdasarkan tujuannya, surat memiliki banyak jenis, yaitu surat dinas, niaga, lamaran pekerjaan, surat pribadi, dan surat resmi. Dalam kesempatan ini, kita akan lebih membahas tentang surat niaga khususnya surat izin usaha. Surat izin usaha adalah surat izin untuk melakukan atau untuk melaksanakan kegiatan usaha. Surat ini lebih dikenal dengan istilah SIUP. Surat ini diterbitkan berdasarkan domisili dari perusahaan atau di mana usaha itu berdiri. Perhatikan contoh berikut ini untuk memperjelas pengetahuanmu tentang contoh surat izin perdagangan.

Contoh Surat Izin Usaha Perdagangan (SIUP)


Contoh surat izin usaha perdagangan 1

PEMERINTAH KOTA BANDAR LAMPUNG
DINAS CIPTA KARYA DAN TATA RUANG
Jalan. Taman Haji No. 3 Tanjung Karang Bandar Lampung.

Nomor: 2987/BTPK/ 2015
Tentang
Izin Tempat Usaha Jasa Konstruksi Bangunan

Izin ini diberikan kepada :
Nama pemilik              : Hariyanto
Nama perusahaan        : Pt. Karya Makmur Sejahtera
Alamat perusahaan      : Sukarame
Kelurahan                    : Sukajadi
Kecamatan                  : Sukamaju
Kota                            : Bandar Lampung
Propinsi                       : Lampung
Kode pos                     : 34581
Nomor Telp                 : 0721 675-787
Kualifikasi golongan usaha : Data terlampir
Berlaku sampai dengan     :  4 tahun terhitung sejak tanggal yang tercantum dalam surat perizinan ini.

            Izin usaha jasa konstruksi bangunan ini berlaku diseluruh wilayah Republik Indonesia untuk melakukan kegiatan usaha jasa Pelaksana Konstruksi.
            Kode Perusahaan        : 8-87910191-9182-8-91919

Dikeluarkan di Bandar Lampung
Pada tanggal : 17 Januari 2015
Kepala Dinas


Agusriyadi



Contoh surat izin usaha perdagangan 2 

PEMERINTAH PROPINSI DAERAH KHUSUS IBUKOTA JAKARTA
Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Kecil dan Menengah, dan Perdagangan

Izin Tempat Usaha Jasa Konstruksi Bangunan
Nomor : 897687 – 01/7.98897

Izin ini diberikan kepada :
Nama pemilik              : Hariyanto
Nama perusahaan        : Pt. Karya Makmur Sejahtera
Alamat perusahaan      : Sukarame
Kelurahan                    : Sukajadi
Kecamatan                  : Sukamaju
Kota                            : Bandar Lampung
Propinsi                       : Lampung
Kode pos                     : 34581
Nomor Telp                 : 0721 675-787
Nilai kekayaan bersih  : Rp. 1.600.000.000
Kualifikasi golongan usaha    : Data terlampir
Berlaku sampai dengan   :  5 tahun terhitung sejak tanggal yang tercantum dalam surat perizinan ini.

            Izin usaha jasa konstruksi bangunan ini berlaku diseluruh wilayah Republik Indonesia untuk melakukan kegiatan usaha jasa Pelaksana Konstruksi. Selama perusahaan menjalankan usaha sesuai dnegan izin ini, pemilik wajib mendaftarkan ulang surat setiap 5 tahun sekali.

            Kode Perusahaan        : 8-87910191-9182-8-91919

SIUP ini diberikan dengan ketentuan:
  1. Pemilik SIUP wajib menyampaikan laporan kegiatan usahanya setiap 6 bulan sekali.
  2. SIUP akan dicabut apabila tidak mengikuti ketentuan yang berlaku.


SIUP ini dilarang digunakan untuk beberapa hal di bawah ini.
  1. Kegiatan usaha perdagangan yang tidak sesuai dengan kelembagaan dan atau usaha yang tercantum dalam SIUP.
  2. Kegiatan usaha yang mengaku kegiatan perdagangan untuk mengumpulkan dana dari masyarakat denan nawarkan janji keuntungan yang tidak wajar.
  3. Kegiatan usaha perdagangan lainnya yang telah di atur melalui ketentuan peraturan perundang-undangan tersendiri.


Dikeluarkan                 : Bandar Lampung
Pada tangal                 : 17 Januari 2015
Pendaftaran Ulang      : 17 Januari 2020

Dikeluarkan di Bandar Lampung
Pada tanggal : 17 Januari 2015
Kepala Dinas


Agusriyadi
  

Itulah contoh surat izin usaha perdagangan yang bisa saya berikan. Semoga bisa membantu kalian dalam menyusun surat izin usaha. Jangan lupa ngopi sambil baca artikel lainnya di pelajaranbahasaindonesian.blogspot.com ya. Ada banyak sekali artikel bermanfaat terkait materi pelajaran bahasa Indonesia lho. Semoga bermanfaat. Terimakasih.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Contoh Surat Izin Usaha Perdagangan (SIUP) Lengkap