26 Contoh Kalimat Majas Repetisi beserta Penjelasan Lengkap

Contoh kalimat majas repetisi – Sebelum mempelajari lebih jauh tentang majas repetisi, ada baiknya kita mempelajari tentang majas terlebih dahulu. Majas atau gaya bahasa adalah penggunaan ungkapan atau kata-kata untuk memberikan efek pada kata-kata yang diungkapkan. Salah satu jenis majas adalah majas repetisi. Majas repetisi adalah gaya bahasa perulangan kata, frasa, atau klausa dalam kalimat yang diantaranya masih terdapat keterkaitan satu sama lain. Repetisi dapat dikelompokkan menjadi dua kelompok, yaitu berdasarkan maknanya dan berdasarkan bentuknya. Berdasarkan maknanya majas repetisi digolongkan menjadi majas penegasan dan berdasarkan bentuknya, majas repetisi termasuk dalam majas perulangan. Penggunaan majas repetisi bertujuan untuk menegaskan dan pengulang setiap kata yang ingin ditegaskan. Berikut ini ada beberapa contoh kalimat yang menggunakan majas repetisi. Yuk kita simak bersama-sama.

Contoh kalimat majas repetisi


1. Terus saja dia belajar, belajar, dan belajar hanya untuk mengejar beasiswa siswa berprestasi.
2. Setiap hari, setiap waktu, setiap saat aku ingin terus bersamamu dalam kondisi apapun.
3. Dia selalu saja menyalahkanku, kurang ini lah, kurang itulah, kurang cekatan lah, kurang peka, aku bosan mendengarnya.
4. Setiap malam dia selalu saja meanggil ibu, ibu, ibu salam tidurnya. Entah apa yang sebenarnya terjadi.
5. Dia terus saja meneriakkan kata merdeka, merdeka, merdeka, dan merdeka.
6. Dia, dia, dan dia saja yang ada dalam pikiranku saat ini. Munkin karena dia yang selalu saja datang dan memberikanku perhatian.
7. Clara mendapatkan hukuman karena dia memakai rok mini saat upacara bendera, memakai rok mini saat berolah raga, dan memakai rok mini saat pelajaran sekolah.
8. Aroma bunga, aroma buah, dan aroma tumbuhan segar memenuhi ruangan ini.
9. Polisi telah melakukan peringatan awal tentang akan diadakannya razia kelengkapan surat bermotor, razia kelengkapan identitas, dan razia barang bawaan untuk menhindari adanya teroris yang masuk ke wilayah Lampung.
10. Dia adalah pahlawan bangsa, pahlawan nasional, dan pahlawan bagi semua rakyat Indonesia.
11. Selamat tinggal pacarku, selamat tinggal kekasihku, selamat tinggal harapan-harapanku untuk bersamamu.
12. Kalau saja kau tahu rindu ini sangat menyakitkan, rindu inisangat menyiksa, rindu ini begitu menggebu mungkin kau tak akan tega meningalkanku sendiri di sini.
13. Ayah, ayah, ayah saja yang dipikirkan oleh nenek membuatku iri saja.
14. Dia memang bodoh, bodoh, dan bodoh, begini saja dia tidak bisa mengerjakannya dia memang bodoh!
15. Cinta itu rumit, cinta itu seru, cinta itu asik, tapi cinta juga bisa memabukkan jadi berhati-hatilah bisa sudah mengenal cinta.
16. Saat mengikuti perlombaan kita harus selalu berpikir kalau kita pasti akan menang, menang dan pasti menang. 
17. Teroris lagi, teroris lagi, teroris lagi, mengapa ada orang yang sebodoh itu melakukan aksi bunuh diri hanya untuk keegoisannya saja.
18. Main game, main game, main game hanya itu saja yang dilakukan oleh anak itu. Bagaimana dia bisa pintar kalau steiap hari hanya main game saja.
19. Sudah kuperingatkan untuk menjauh, menjauh, dan menjauh dari laki-laki itu! Kamu saja yang tak mengerti sekarang karena kamu tetap tidak menjauh, kamu tanggung sendiri resikonya.
20. Tidak mungkin, tidak mungkin, itu tidak mungkin terjadi pada keluargaku. 
21. Makan lagi, makan lagi, makan lagi, setiap aku melihatmu pasti kau sedang makan. Apa hanya makan saja kerjaanmu?
22. Handphone, handphone, handphone saja yang kau pikirkan, seharusnya sebagai pelajar nilai dan proses belajarlah yang kau pikirkan saat ini.
23. Ibu selalu saja berdoa, berdoa, berdoa, dan berdoa demi keselamatan anak-anaknya diperantauan.
24. Sayur lagi, sayur, lagi, sayur lagi, aku bosa setiap kali ibu masak sayur lagi. 
25. Kau harus terus berlatih, berlatih, berlatih dan terus berlatih agar menang di dalam pertandingan itu.
26. Marah- marah terus, marah-marah terus kerjanya. Kalau saja dia berada di posisiku dia tidak akan berani marah-marah lagi.

Demikian artikel kami yang membahas tentang contoh majas repetisi lengkap beserta pengertiannya. Diharapkan penjelasan di atas dapat membantu kalian dan menambah ilmu pengetahuan kalian tentang majas repetisi. Jangan lupa baca artikel lainnya di pelajaranbahasaindonesian.blogspot.com ya. Terima kasih.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : 26 Contoh Kalimat Majas Repetisi beserta Penjelasan Lengkap